Sabtu, 15 Oktober 2011

Penggunaan Cloud di Enterprise Masih Rendah



JAKARTA - Saat ini Telkomsigma sedang melakukan edukasi dan pemahaman kepada para enterprise untuk lebih mengetahui manfaat dari teknologi cloud computting yang ditawarkannya. Terutama dalam hal keamanan data perusahaan yang sifatnya pribadi.

Telkomsigma berupaya mentransformasikan manfaat yang ditawarkan Information Tecnology (IT) dalam hal pertumbuhan bisnis di Indonesia dengan memperkenalkan teknologi komputasi awan dari TelkomCloud.

"Cloud computting memang masih jarang di adopsi di Indonesia dan kami mencoba melakukan edukasi guna memberikan manfaat bagi para pelanggan kami di segala bidang, mulai dari bank, finance, hingga retail. Hal ini kami lakukan dalam rangka menumbuhkan perekonomian Indonesia," ungkap Bimo H. Purbo, Associate Director Cloud Computing Telkomsigma, di Gerbera Room, Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Selasa (4/10/2011).

Bimo menambahkan pada dasarnya para enterprise masih merasa ragu untuk manaruh data di cloud dengan alasan kekhawatiran terhadap data pribadi yang dimiliki perusahaan. Namun Telkomsigma mencoba mengedukasi secara internal pelanggan setianya yang berjumlah 200 enterprise mulai dari sektor banking dan finance baik di dalam maupun di luar negeri untuk beralih menggunakan cloud.
"Kami melihat pelan-pelan penggunaan cloud akan tumbuh, khususnya di Indonesia dan tahun depan diprediksi akan mengalami lonjakan pertumbuhan yang sangat besar.

Sementara Otto Hantoro, Director Business Solution Telkomsigma mengungkapkan secara bertahap mulai dari tahun ini hingga pertengahan tahun depan, Telkomsigma akan mendorong pemahaman large enterprise terlebih dahulu menggunakan TelkomCloud, setelah itu baru small dan medium enterprise dan untuk tahap akhir barulah kalangan retail yang akan didorong juga untuk menggunakannya.

"Dengan pengalaman yang kami miliki, kami yakin bisa mendorong pelanggan kami baik yang baru maupun pelanggan setia kami untuk menggunakan TelkomCloud, kini kami masih mengedukasi pasar untuk percaya dalam hal keamanan dari produk kami, terlebih saat ini NetApp membantu dalam hal penyediaan keamanan yang lebih baik bagi data yang dimiliki para enterprise," tutup Otto. (tyo)

0 komentar:

Posting Komentar

Assalamu Alaikkum wr wb,,, Selamat datang di blog aku yaah semoga kita bisa saling menukar informasi & berbagi ilmu,, Salam Dari firdhaus

Hamster kesayangan Gue ,,,,

 
;